Sedekah termasuk salah satu amalan mulia dalam Islam. Adapun sedekah merupakan perbuatan seorang muslim yang mana ia memberikan sebagian hartanya kepada orang lain.
Adapun sedekah harus dilakukan dengan niat hati yang tulus dan ikhlas demi mengharapkan ridho Allah.
Amalan ini tak hanya memberikan manfaat kepada penerima, tetapi juga mendatangkan pahala dan hikmah bagi orang yang bersedekah maupun si penerimanya.
Sementara itu, dalam Al-Quran terdapat ayat-ayat yang berisi anjuran kepada umat Islam untuk bersedekah.
Ayat tentang Sedekah dalam Al-Quran
1. Surah Al-Baqarah Ayat 274
اَلَّذِيْنَ يُنْفِقُوْنَ اَمْوَالَهُمْ بِالَّيْلِ وَالنَّهَارِ سِرًّا وَّعَلَانِيَةً فَلَهُمْ اَجْرُهُمْ عِنْدَ رَبِّهِمْۚ وَلَا خَوْفٌ عَلَيْهِمْ وَلَا هُمْ يَحْزَنُوْنَ
“Orang-orang yang menginfakkan hartanya pada malam dan siang hari, baik secara rahasia maupun terang-terangan, mereka mendapat pahala di sisi Tuhannya. Tidak ada rasa takut pada mereka dan tidak (pula) mereka bersedih.”
Ayat tersebut menekankan bahwa Allah akan memberikan pahala kepada umat-Nya yang bersedekah secara terbuka maupun sembunyi-sembunyi.
2. Surah Al-Hadid Ayat 18
إِنَّ ٱلْمُصَّدِّقِينَ وَٱلْمُصَّدِّقَٰتِ وَأَقْرَضُوا۟ ٱللَّهَ قَرْضًا حَسَنًا يُضَٰعَفُ لَهُمْ وَلَهُمْ أَجْرٌ كَرِيمٌ
“Sesungguhnya orang-orang yang membenarkan (Allah dan Rasul-Nya) baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, niscaya akan dilipatgandakan (pembayarannya) kepada mereka; dan bagi mereka pahala yang banyak.”
Berdasarkan ayat ini diketahui bahwa pahala sedekah akan dilipatgandakan oleh Allah. Sehingga, ganjarannya sangatlah besar.
3. Surah Al-Baqarah Ayat 271
اِنْ تُبْدُوا الصَّدَقٰتِ فَنِعِمَّا هِيَ ۚ وَاِ نْ تُخْفُوْهَا وَ تُؤْتُوْهَا الْفُقَرَآءَ فَهُوَ خَيْرٌ لَّكُمْ ۗ وَيُكَفِّرُ عَنْكُمْ مِّنْ سَيِّاٰتِكُمْ ۗ وَا للّٰهُ بِمَا تَعْمَلُوْنَ خَبِيْرٌ
“Jika kamu menampakkan sedekah-sedekahmu, maka itu baik. Dan jika kamu menyembunyikannya dan memberikannya kepada orang-orang fakir, maka itu lebih baik bagimu dan Allah akan menghapus sebagian kesalahan-kesalahanmu. Dan Allah Mahamengetahui apa yang kamu kerjakan.”
Ayat ini menerangkan bahwa sedekah memiliki keutamaan untuk menghapus dosa-dosa yang telah diperbuat.
4. Surah Saba Ayat 39
قُلْ إِنَّ رَبِّى يَبْسُطُ ٱلرِّزْقَ لِمَن يَشَآءُ مِنْ عِبَادِهِۦ وَيَقْدِرُ لَهُۥ ۚ وَمَآ أَنفَقْتُم مِّن شَىْءٍ فَهُوَ يُخْلِفُهُۥ ۖ وَهُوَ خَيْرُ ٱلرَّٰزِقِينَ
Katakanlah: “Sesungguhnya Tuhanku melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya di antara hamba-hamba-Nya dan menyempitkan bagi (siapa yang dikehendaki-Nya)”. Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, maka Allah akan menggantinya dan Dialah Pemberi rezeki yang sebaik-baiknya.
Dengan begitu, diketahui bahwa Allah akan melimpahkan rezeki kepada orang yang bersedekah.
5. Surah Al-Baqarah Ayat 261
مَثَلُ الَّذِيْنَ يُنْفِقُوْنَ اَمْوَالَهُمْ فِيْ سَبِيْلِ اللّٰهِ كَمَثَلِ حَبَّةٍ اَنْۢبَتَتْ سَبْعَ سَنَابِلَ فِيْ كُلِّ سُنْۢبُلَةٍ مِّائَةُ حَبَّةٍۗ وَاللّٰهُ يُضٰعِفُ لِمَنْ يَّشَاۤءُۗ وَاللّٰهُ وَاسِعٌ عَلِيْمٌ
“Perumpamaan orang-orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah adalah seperti (orang-orang yang menabur) sebutir biji (benih) yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada setiap tangkai ada seratus biji. Allah melipatgandakan (pahala) bagi siapa yang Dia kehendaki. Allah Mahaluas lagi Maha Mengetahui.”
Ayat ini juga menerangkan bahwa ganjaran sedekah akan dilipatgandakan.
Hikmah Bersedekah
Membantu Orang yang Membutuhkan
Sedekah termasuk kepedulian sosial. Artinya, amalan ini jelas akan meringankan beban mereka yang serba kekurangan.
Harta Menjadi Berkah
Dengan bersedekah, harta yang dimiliki tidak akan berkurang, melainkan menjadi lebih berkah dan bermanfaat.
Penolak Bala
Doa orang yang menerima sedekah dapat menjadi pelindung dari bencana atau malapetaka.
Wujud Syukur
Sedekah tergolong bentuk rasa syukur atas rezeki yang telah Allah SWT berikan.
Bekal di Hari Akhir
Banyaknya pahala yang didapatkan dari bersedekah bakal bekal yang sangat penting untuk hari akhir.
Amal Bunda
Bagi Anda yang ingin bersedekah, Anda dapat memilih Amal Bunda. Ini adalah salah satu yayasan yang menyediakan berbagai macam program sedekah.
Tak hanya itu, di sini sedekah bisa lebih mudah lagi karena bisa online lewat situs AmalBunda.id.
Bagi yang ingin datang langsung, adapun yayasan Amal Bunda beralamat di Jalan Dr. Rajiman No. 44, Kebonmanis, Kecamatan Cilacap Utara, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.***